Langsung ke konten utama

Postingan

Install Multiple PHP di Ubuntu 16.04

Terkadang saya membutuhkan versi PHP yang berbeda untuk beberapa project. Waktu di Ubuntu 14.04 saya masih bisa menggunakan versi PHP bawaan Ubuntu, waktu itu versi 5.5 namun setelah upgrade ke Ubuntu 16.04, ada sedikit masalah karena bawaan Ubuntu 16.04 menggunakan PHP versi 7.0 dimana beberapa project tidak bisa berjalan dengan baik di PHP 7. Akhirnya untuk mengatasi masalah berikut, jalan satu-satunya adalah mengcompile sendiri PHP versi 5.x di Ubuntu 16.04.  Saya sengaja compile dua versi PHP, 5.5 dan 5.6 untuk jaga-jaga kalau ternyata script tidak berjalan di PHP 5.6, saya bisa menggunakan versi 5.5. Beberapa artikel di Internet menyarankan untuk menggunakan fast-cgi agar bisa menjalankan banyak versi PHP sekaligus, namun karena spesifikasi laptop saya yang rendah, saya lebih menggunakan versi CLI dengan membuat PHP Switcher. Bagi temen-temen yang ingin menggunakan versi build PHP 5.5 dan 5.6 yang saya gunakan di Ubuntu 16.04 bisa menambahkan ppa:agungwidodo/tphp di source
Postingan terbaru

install node packages tanpa akses root di linux atau mac osx

Jika Anda ingin memasang (install) node package secara global namun tidak mau menggunakan akses root. Anda bisa menggunakan cara berikut ini: Buat directory untuk tempat installasi node packages mkdir ~/.npm-packages Tambahkan variable NPM_PACKAGES di ~/.bashrc echo NPM_PACKAGES="${HOME}/.npm-packages" >> ${HOME}/.bashrc Buat prefix untuk installasi npm echo prefix=${HOME}/.npm-packages >> ${HOME}/.npmrc Install npm curl -L https://www.npmjs.org/install.sh | sh Tambahkan variable NODE_PATH di ~/.bashrc echo NODE_PATH=\"\$NPM_PACKAGES/lib/node_modules\:\$NODE_PATH\" >> ${HOME}/.bashrc Tambahkan PATH variable echo PATH=\"\$NPM_PACKAGES/bin\:\$PATH\" >> ${HOME}/.bashrc Reload source source ~/.bashrc sekarang Anda bisa install node package secara global tanpa akses root jika gagal coba restart komputernya. semoga bermanfaat. terima kasih Prastowo aGung Widodo

Konfigurasi bind9 DNS Server Ubuntu

Berikut cara konfigurasi bind9 DNS Server di Ubuntu Server edit file /etc/bind/named.conf.options isinya kira-kira: options {     directory "/var/cache/bind";     // If there is a firewall between you and nameservers you want     // to talk to, you may need to fix the firewall to allow multiple     // ports to talk.  See http://www.kb.cert.org/vuls/id/800113     // If your ISP provided one or more IP addresses for stable      // nameservers, you probably want to use them as forwarders.       // Uncomment the following block, and insert the addresses replacing      // the all-0's placeholder.      forwarders {          203.130.208.18;      };     auth-nxdomain no;    # conform to RFC1035     listen-on-v6 { any; }; }; edit file /etc/bind/named.conf.local contoh isinya: // // Do any local configuration here // // Consider adding the 1918 zones here, if they are not used in your // organization //include "/etc/bind/zones.rfc1918"; zone "birucom.co.c

Membuat table lebih enak dilihat

Table yang banyak data dan memiliki design yang sangat kompleks dengan bold header warna-warna background pada row justru akan membuat table semakin tidak menarik untuk dilihat. Kita bisa membuat table dengan lebih minimalis dengan mengurangi border, huruf tebal (bold), warna-warna background dan sebagainya. Seperti pada gambar berikut: credits to : http://darkhorseanalytics.com/

Ada apa dengan Portal Nasional Indonesia [ indonesia.go.id ]

Hari ini saya iseng buka website Republik Indonesia (www.indonesia.go.id) dan ini yang saya dapat: Apakah setelah situs revolusi mental sekarang Portal Nasional Republik Indonesia juga tumbang? Semoga cepat diperbaiki.

Format tanggal otomatis menggunakan javascript

Biasanya pada aplikasi-aplikasi php yang kita buat seringkali harus merubah dari format tanggal mysql ke format tanggal yang sesuai dengan keinginan kita. contohnya: <div>     <?php echo date('d F Y', strtotime($row['mysql_date'])); ?> </div> Nah kita bisa persingkat kode kita dengan menyisipkan sedikit javascript dan biarkan browser yang memprosesnya :) Pertama-tama yang kita butuhkan adalah: 1. jQuery 2. Moment JS <script type="text/javascript" src="path to jquery.js"></script> <script type="text/javascript" src="path to moment.js"></script> <script type="text/javascript"> if($('.format-date').length > 0){         $('.format-date').each(function(){             var ini = $(this);             var tgl = ini.text();             //moment.locale('id');             if(moment(tgl,'YYYY-MM-DD',true).isValid() || moment(tgl,&

Tweak Windows 8.1

Ini sekedar tips dari saya yang tidak begitu familiar dengan start screen nya windows 8. Di Windows 8.1 ada fitur untuk mengganti default tampilan saat kita klik ikon windows menjadi ke list applikasi. Secara default ketika kita klik ikon windows atau menekan tombol windows di keyboard kita akan dibawa ke Start Screen. Nah bagi yang familiar dengan classic start menu, kita bisa mengganti tampilan saat klik ikon windows menjadi list applikasi yang biasanya dapat kita temukan dengan klik tombol panah ke bawah di start screen. berikut caranya: 1. Klik kanan pada taskbar dan pilih properties 2. Pilih tab Navigation  3. Check show the Apps view automatically when I go to Start 4. Uncheck Search everywhere instead of just my apps when I search from the Apps view, ini agar kita hanya melakukan search apps saja tidak melakukan search everywhere. 5. Check show desktop backgroup on Start untuk mengganti background start menu menjadi wallpaper. Selesai. Semoga bermanfaat